LATIHAN SOAL AKUNTANSI PERUSAHAAN JASA
Berikut transaksi usaha bengkel motor Mimi Mimi selama bulan Nopember
2014.
Nop 1 Nona Mimi menyetor uang untuk modal usaha
sebesar Rp 30.000.000
2 Dibayar sewa gedung reparasi sebesar Rp 1.000.000
untuk satu bulan
4 Dibeli perlengkapan keperluan kantor
bengkel sebesar Rp 2.000.000 secara tunai
5 Dibeli meja, kursi, computer, dan almari
untuk kantor sebesar Rp 5.000.000 secara tunai
6 Dibeli perlengkapan untuk reparasi mobil
berupa oli, minyak rem, busi, dan lain-lain sebesar Rp 10.500.000 secara tunai
7 Dibeli dengan tunai obeng, alat dongkrak,
alat-alat service dan pencuci kendaraan sebesar Rp 6.500.000
8 Diterima pendapatan service dan reparasi
motor sebesar Rp 700.000
10 Diterima pendapatan service dan reparasi selama
2 hari sebesar Rp 1.300.000
11 Dibayar beban listrik bulan ini sebesar Rp
150.000
14 Diterima pendapatan service selama 4 hari sebesar
Rp 2.800.000
15 Dibayar beban air sebesar Rp 100.000
16 Dibayar beban telepon sebesar Rp 200.000
20 Diterima pendapatan service dan reparasi selama
6 hari sebesar Rp 4.700.000
30 Diterima pendapatan service dan reparasi
selama 10 hari sebesar Rp 7.800.000
30 Dibayar upah karyawan sebesar Rp 6.000.000
30 Sisa perlengkapan reparasi adalah Rp
2.500.000
30 Sisa perlengkapan kantor adalah Rp
1.500.000
Buatlah : a. Jurnal Umum
b. Buku Besar
0 komentar:
Posting Komentar